Selasa, 30 Oktober 2012

TULISAN KE -4

Nama    : Eka Sari Tilawati
NPM    : 22210296
Kelas    : 3 EB 20




Pentingnya akuntansi

Banyak orang yang bertanya, mengapa akuntansi begitu penting diketahui, dan mengapa sebagian orang begitu tertarik mempelajarinya? Bahkan, salah seorang pembimbing saya mengatakan bahwa bila tidak ingin di bohongi/di tipu orang lain, maka belajarlah akuntansi. Sebegitu hebatkah akuntansi sehingga mampu menghindari kita dari kebohongan seseorang? Jawabnya adalah ya, itu benar.
Akuntansi adalah seni pencatatan, penggolongan, dan pengikhtisaran dengan cara tertentu dan dalam ukuran moneter, transaksi, dan kejadian-kejadian yang umumnya bersifat keuangan dan termasuk menafsirkan hasil-hasilnya. Bahasa mudahnya, akuntansi adalah pencatatan terhadap semua transaksi dan menafsirkan hasilnya, kemudian apa kebijakan selanjutnya. Dengan mencatat kita akan menjadi tahu transaksi apa saja yang telah kita laksanakan, kita menjadi tahu berapa uang yang telah dikeluarkan, kita menjadi tahu berapa jumlah utang piutang, berapa modal yang ada, serta berapa sisa kas kita. Dengannya kita akan menjadi lebih hati-hati didalam mengelola keuangan. Saya mempunyai sebuah gambaran dan ini memang terjadi pada keluarga saya. Ibu saya mempunyai sejumlah utang piutang yang tidak dicatatnya. Ketika masalah ini menjadi besar (keributan), saya meminta Ibu untuk mencatat dengan siapa dan sejumlah berapa utang yang beliau miliki. Betapa kagetnya beliau ketika melihat jumlah yang sangat fantastis (bahkan beliau tidak sadar bahwa jumlah uang yang dipinjamnya sangat besar). Anda boleh bayangkan betapa buruknya yang terjadi akibat tidak adanya catatan dan perhitungan
Jadi intinya, akuntansi sangat penting bagi semua orang. Akuntansi tidak diperuntukkan bagi sebuah korporat saja, tetapi bisa digunakan oleh perorangan, tidak terkecuali anak sekolahan, pedagang, mahasiswa, ibu rumah tangga, anda, bahkan saya sendiri. Saya pernah kebingungan ketika di pertengahan bulan uang jajan saya tinggal sedikit. Saya bingung kemana saja uang tersebut saya pergunakan, hal ini terjadi karena tidak adanya catatan yang mendukung untuk saya mengingat kembali transaksi yang saya lakukan. Mulai sekarang, pelajarilah akuntansi dasar dan selalu catat apa saja transaksi yang telah kita lakukan dengan uang kita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar